Alhamdullillah setelah rehat beberapa minggu dari blogger, kini bisa kembali menulis lagi.
Kali ini backpacker yang dilakukan tanpa persiapan apapun juga. Bahkan wacana akan mengunjungi "Yogyakarta" [lagi] hanya berlangsung di kamar mandi sebelum shalat dzuhur yang kami lakukan, gading icha dan ane. Setelah wacana singkat tersebut, maka ditetapkan lah tanggal 12 maret hingga 15 maret 2013 untuk mengunjungi kota tersebut. *waktu yang sangat tepat, batin ane*
Setelah menetapkan tanggal keberangkatan, teman ane langsung memesan tiket KA Progo aka Ekonomi dari pasar senen ke stasiun lempuyangan. Karena teknologi semakin canggih, mesan tiket pun gak perlu ke stasiun untuk mengantri panjang, cukup mengunjungi swalayan seperti indoma**ret dan al**fa gitu. Lagi, lagi alhamdullillah banget kita dapet kereta buat tanggal segitu dengan biaya PP Rp. 70.000 ++ admin 6.000/transaksi. Karena ane pergi bertiga, jadi perorangnya dikenakan biaya Rp. 74.000.
Tiket kereta sudah ditangan dan kita bertiga langsung mengajukan cuti ke kantor. uuyeee, alhamdullillah di approve untuk cuti 3 orang. Beres semua tinggal menyusun itenery saja. Dan hal tersebut akan dilakukan oleh gading karena ane dan icha sedang ruweh mengurus ChacitaShop. *Shop online kami yang baru launching per 7 maret 2013*. yup, balik ke topik awal.
Semua sudah direncanakan kecuali itenery, namun sayang ada kabar kurang baik bagi kami. Ibunda dari gading ternyata sakit dan ada kemungkinan gading gak ikut. Dan ada dua kemungkinan juga yaitu kami gak jadi pergi atau ane serta icha pergi tanpa gading, tapi kemungkinan kedua ini gak mungkin banget karena kami harus pergi bertiga serta ada keperluan untuk "ChacitaShop".
Keberangkatan kami ditentukan atas kesembuhan ibunda gading, hal itu selain atas izin Allah SWT. Sampai H-2 pun kami belum mendapatkan kepastian, hal itu yang membuat ane sama sekali tidak menyiapkan apapun untuk keperluan di Yogya. Bahkan hal tersebut ane rahasiakan dari orang rumah atas rencana mengunjungi kota itu [lagi].
Hari minggu sore ane dapet kabar dari si icha, bahwa gading "fix ikut" karena hari senin atau H-1 gading akan nganter ibunda ke rumah sakit. Namun tetap saja, ane tak menyiapkan apapun juga. Dan kami pun tak membuat itenery karena memang kesibukan masing-masing dari kami. Alasan lain kami, karena memang kesana hanya ingin kuliner dan belanja saja bukan jalan-jalan.
Selasa yang ditunggu pun datang karena kita berangkat malam maka kami memutuskan untuk kerja terlebih dahulu. Hari selasa dilalui seperti hari kerja biasanya namun ada sedikit yang berbeda yaitu sepanjang hari yang dibicarakan hanya kota tersebut. Dan kita memutuskan untuk ketemu disana sekitar jam 19.30 di depan loket stasiun senen.
Setelah packing selesai ane hanya membawa 1 tas ransel dengan dianter abang sesudah magriban yang di qadha dengan isya menuju stasiun senen dengan menggunakan tiger emas si abang. Tepat banget ane nyampe depan loket jam 19.30 dan ternyata ane orang terakhir yang datang diantara kami bertiga. *hahaha*. Dan kami langsung ke swalayan untuk membeli air persiapan perjalanan kurang lebih 10 jam diatas kereta. Kemudian kami langsung masuk kedalam stasiun untuk menunggu kereta didalam saja. Agar bisa mendengar informasi secara jelas atas jalur berapa kereta akan datang.
Menunggu sekitar 15 menit akhirnya kereta yang ditunggu datang juga dan kami berada di kereta 3 gerbong 2 dengan no bangku 16C, 16D dan 17C. Kami bertiga semua nya terpisah, namun kami mengeluarkan jurus tak kenal maka tak sayang *hahaha*, kami langsung sok negur orang disebelah untuk diajak tukeran. *aha* berhasil berhasil berhasil, lumayan lah buat nyender sesama teman mah. Dan alhamdullillah dua bangku didepan ditukar dengan satu orang, artinya kita akan merasakan lega karena empat bangku diisi oleh tiga orang saja. *hahahah*
Awal perjalanan diisi oleh kesibukan memainkan gadget masing-masing sekitar 1 jam. Dan setelah bosan dengan gadgetnya, akhirnya kita memutuskan untuk mengobrol bersama. Namun lagi-lagi mata tak kuat, hingga diputuskan untuk istirahat sejenak diatas kereta.
==>Part 2
0 Ocehan:
Posting Komentar