Senin, 17 September 2018

Menginspirasi Bersama KI JKT7 (2)

Diluncurkan oleh Bocah Psikologi di 22.41.00
Assalamu'alaikum sahabat bogi ...

Masih setia yang menjadi pendengar yang baik untuk ku, walau ku tau tulisanku tak sebaik novel di toko buku. Tapi ku berusaha dengan menulis mampu menularkan kebaikan 😍😇

Lanjut ya, ada proses apa sih setelah pendaftaran. Kurang lebih kaya gini sahabat 👇


Duh cukup lama pengumuman nya, kurang lebih 15 hari kalender. Dan nyaris terlewatkan karena kebetulan di kantor lagi ada beberapa deadline. Mohon maaf usaha 'nikung Nya' juga tidak sempurna 😥😥😥
Selain itu juga lupa mengaktifkan notifikasi KI Jakarta, jadilah terlewat beberapa informasi 🙏

Sampai tibalah 'kebetulan' melihat ini 👇


Parahnya masih tetap gak ngeh (gak sadar) dan lupa kemarin itu daftar nya sebagai apa dokumentator, fasilitator atau inspirator. Duh duh duh 😆😆😆

Jadi FYI sahabat bogi, kalau fasilitator itu lebih ke moderator antara relawan per kelompok dengan pihak panitia, pihak sekolah atau fasilitator kelompok lainnya. Intinya fasil ini senantiasa menemani dan mendampingi para inspirator.
Nah klo inspirator adalah kk yang bakal mengajar suatu profesi ke adik adik di sekolah yang akan ditentukan nantinya.
Dokumenter tau lah ya ? Intinya mereka akan merekam dan foto berbagai kegiatan kita semua.

Udah lah ya intinya terlewatkan ...
Malam itu ku lembur di kantor hingga malam sekitar pukul 21.00 dan ternyata ada email yang belum terbaca (maklum hp jadul kalau tidak di push email tidak otomatis masuk).👇👇


Masyallah, Allah SWT ijabah doa ku. Jangan tanya apa perasaan ku ya 😆😆😆
Asli nano nano bahagia tapi ada sedikit rasa khawatir 😥
Malam itu, ku tak langsung konfirmasi.

Sahabat bogi, saling mengingatkan lagi.
Ketika doa mu di ijabah Allah SWT, jangan lupa untuk konfirmasi lagi kepada Nya.
Allah SWT mengabulkan doa itu bisa jadi hadiah atau malah ujian (jangan lupa kenali ya).

Karena masih ada rasa khawatir, ku bawa pada Nya lagi.
Singkat cerita di 1/3 Nya ketika itu ya Allah ya kareem, cuti ku sesungguhnya tinggal 4 hari dan 3 hari tersebut akan ku pakai di bulan November tahun ini. Artinya tinggal 1 hari, biasanya aku memang menyiapkan spare 1 hari cuti yang ku niatkan untuk interview kelak atau ada kondisi sangat mendesak. Mudahkan ya Allah dan beri aku petunjuk sebelum konfirmasi ku lakukan 😇🙏

Galau boleh ya sahabt bogi tapi inget semua ada Allah SWT.

Dan bismillah ku memutuskan sesuai tekad kala itu 👍👍👍

Plong rasanya ...

Tinggal nunggu 👇


See you sahabat bogi di part selanjutnya

#KIJKT7
#MenujuKIJKT7
#KIJKT7_Kelompok15
#1harimenginspirasiselamanya
#anakindonesiadamaidalamkeberagaman

0 Ocehan:

Posting Komentar

 

Bocah Psikologi Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review